Visit Batang "an Old District Land Javanese Culture"

Anda diperbolehkan mengutip atau mengambil informasi dari blog ini dengan tetap mencantumkan alamat kami http://batanggallery.or.id

Selasa, 11 Desember 2012

Arca Klenteng Sidomulyo Deles Bawang

Arca Klenteng

Ambang Pintu Atas yang relief kala nya hilang

Fragmen Bangunan

Yoni

Fragmen lengkung candi dan Segiempat


Di Dukuh Sidomulyo, Desa Deles, Kecamatan Bawang tepatnya di sebuah bukit di sebelah selatan perkampungan yang kini menjadi pemakaman warga sekitar (koordinat -7.120889,109.906671). Terdapat Yoni dengan kondisi mulai terkikis, Fragmen Ambang Pintu dengan kondisi bentuk relief kala yang telah hilang, sebuah fragmen segiempat, dan fragmen-fragmen batu.

Dahulu daerah ini akan dibangun komplek candi, akan tetapi saat jaman penyebaran Islam candi yang sedang dibangun dihancurkan oleh Kyai Dulgani Bromosari sebagai tokoh penyebar Islam. Hal ini dilakukannya dengan maksud memberhentikan aktifitas kegiatan Agama Budha di wilayah Bawang. Kemudian tempat yang dibangun candi berpindah di kawasan Dataran Tinggi Dieng.

Beberapa warga sekitar pernah melihat adanya aktifitas orang yang sedang melakukan sholat di atas Fragmen Segiempat. Akan tetapi setelah dilihat lagi menghilang. Karena penasaran dengan kegiatan tersebut akhirnya Sekretaris Desa Deles mencoba membawa kompas dan diletakkan di Fragmen Segiempat. Ternyata arahnya benar menuju ke arah kiblat. Sosok yang melakukan sholat diatas batu tersebut diyakini Kyai Dulgani Bromosari.

Lukman Hadi Lukito

0 komentar :

Ide, pesan, kiritik dan saran Anda sangat berarti untuk pengembangan Batang Gallery.